Perusahaan yang mengembangkan hunian mewah dan ekslusif Savasa telah meluncurkan cluster Niwa yang saat ini sudah di pasarkan mulai dari 10 Oktober 2021. Perusahaan tersebut bernama PT PanaHome Deltamas Indonesia (PHDI).
Menurut Direktur PT PHDI, Bapak Wulang Nur Widyatmoko dalam keterangan persnya menyatakan “Setelah sukses dengan cluster Asa, di cluster Nisa kami menawarkan tipe terbaru yakni tipe C”, tuturnya.
Selain itu, cluster Nisa yang memiliki tipe C memiliki harga yang di bandrol sekitar Rp. 1 Miliar, kenapa harganya yang mahal seperti ini ? Karena memiliki luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 55 meter persegi. Di dalam bangunan rumahnya tersebut, memiliki 2 kamar tidur, 2 kamar mandi, serta di lengkapi dengan balkon kaca pada bagian kamar tidur utamanya.
Japan Quality masih menjadi daya tarik bagi konsumen Savasa, tutur Wulang. Penggunaan teknologi Wall-Precast Concret (W-PC) di kontruksi panel beton yang kedap suara dan teknologi pureteach untuk penyaringan udara. Sehingga dapat menghadirikan rumah yang memiliki kualitas terbaik untuk kenyamanan dan mempunyai udara yang bersih di dalam rumah.
“Total unit yang ditawarkan di cluster Niwa sebanyak 209 unit dan akan dimulai pembangunan di tahun depan”, paparnya.
Karena bekerja sama dengan pihak Bank Danamon, khusus pada saat hari peluncuran, Savasa memberikan promo KPR dengan bunga yang kecil sekitar 2.65 persen. Lalu, terdapat gimmick lainnya yang sengaja ditawarkan untuk meminat para konsumennya.
Menurut Wulang, lokasi Savasa yang cukup strategis karena segera akan dibangun AEON mall di dekatnya. Selain itu, tempat ini berada di kawasan Kota Deltamas, Cikarang, sehingga termasuk dalam pengembangan di koridor timur Jakarta.
Ada juga pembangunan infrastruktur lainnya yaitu jalan tol layang Jakarta-Cikampek, LRT, MRT, hingga kereta cepat. Dekat juga dengan stasiun Cawang yang berada di daerah Karawang dengan jarak 1,5 km.
Lalu, Savasa ini juga dikelilingi oleh beragam fasilitas dan saran seperti SMK Ananda Mitra Industri, kampus ISTB, Japanese Scholl, Korean Education Complex, dan Sekolah Pangudi Luhur. Selain itu ada beberapa hotel dan apartemen yang dekat dengan Savasa ini, termasuk Le Premier Hotel & Serviced Apartement, Hotel Sakura Park, dan fasilitas penginapan lainnya.
Sedangkan untuk fasilitas kesehatan, pada saat ini sedang dalam tahap pembangnan RS Mitra Keluarga yang akan selesai dan beroperasi dalam waktu deket ini.
Bagamaina menurut kamu ? Apakah kamu tertarik dengan rumah ini ?